Lengkap! 12 Jenis Pewangi Pakaian Laundry Yang Sering Digunakan
June 8, 2022Best !5 Rekomendasi Warna Baju Yang Cocok Untuk Kulit Sawo Matang
June 10, 2022Banyak diantara kita yang kurang menyadari penyebab bau badan yang terjadi, apalagi buat yang punya aktivitas padat dan berat. Padahal sebagian orang telah merawat diri dengan baik, seperti rajin mandi dan memakai deodoran tapi terkadang masih saja badan bau. Dilansir dari halodoc.com, bau badan dikenal dengan istilah bromhidrosis.
Bromhidrosis adalah kondisi dimana anggota tubuh kita menimbulkan bau menyengat akibat interaksi antara mikroorganisme dan kelenjar keringet. Kamu haru tahu bahwa keringat kita tidaklah bau, yang membuat keringat kita menjadi bau adalah bakteri yang bercampur dengan keringat, lalu menjadi asam.
Nah bateri inilah yang dinamakan anaerobik dan bakteri ini bisa berkembang biak melalui keringet. Lalu selain karena bakteri ada beberapa penyebab bau badan lainnya yang banyak orang belum tahu. Penasaran ? yuk simak!
1. Mengkonsumsi obat – obatan tertentu
Pasti kamu bakal heran kan ? kenapa obat – obatan dapat mempengaruhi bau badan ? karena yang kita ketahui, mengkonsumsi obat tentu hanya akan mereaksi pada dalam tubuh kita saja. Tapi faktanya, ada beberapa obat yang dapat menimbulkan bau yang tidak sedap pada tubuh kita.
Obat antipsikotik dan antidepresan adalah jenis obat yang memiliki efek samping timbulnya bau badan. Selain itu mengonsumsi acetaminophen dan aspirin dalam dosis yang banyak juga bisa menimbulkan bau badan. Obat – obat inilah yang membuat tubuh menghasilkan keringat berlebih jika dikonsumsi.
2. Riwayat penyakit
Kalau kamu sadari akhir – akhir ini sering munculnya keringat berlebihan padahal aktivitas yang kamu jalani tidak terlalu berat, bisa jadinya kamu memiliki riwayat penyakit tertentu. Misalnya pada penderita diabetes, ia akan mudah berkeringat karena para penderita diabetes akan sulit mengkontrol gula dalam darah.
Sehingga untuk mengganti glukosa, tubuh akan memanfaatkan lemak sebagai bahan bakar pegganti. Nah hal akan menghasilkan senyawa bersifat asam dalam jumlah yang banyak. Selain diabetes, riwayat penyakit gagal ginjal, darah rendah, disfungsi metabolisme, dan liver juga berpotensi menimbulkan bau badan.
3. Infeksi
Infeksi pada kulit juga bisa menimbulkan bau badan yang menyengat lho, karena bakteri yang berada di kulit bisa menghasilkan keringat berurea. Inilah salah satu penyebab bau badan yang paling menyengat.
Nah kalau kamu punya masalah kulit yang infeksi seperti luka atau koreng, sebaiknya segera ditangani ya! karena tidak hanya menimbulkan bau yang tidak sedap aja, tapi bisa menjadi bahaya/timbulnya komplikasi penyakit lainnya.
Baca Juga : Susah Tidur ? Ini Dia 5 Tips Membantu Kita Tidur Cepat
4. Obesitas
Kalau ini mungkin banyak orang yang menyadari, karena kita sering melihat atau mengalami orang yang memiliki tubuh yang besar akan lebih mudah berkeringat. Hal itu tentu benar, karena orang gemuk/obesitas memiliki banyak pori – pori yang tersembunyi dalam lipatan tubuhnya.
Nah pada area – area itulah tubuh akan terasa hangat, beruap, dan gelap sehingga bakteri yang ada pada tubuh kita akan menyatu pada keringat dan menimbulkan bau yang tidak sedap. Lalu bakteri juga akan lebih mudah berkembang biak dengan pesat.
5. Pola makanan yang dikonsumsi
Kebiasaan mengkonsumsi makanan sembarangan juga bisa mempengaruhi bau badan kamu lho! Karena sejatinya nutrisi yang terkandung dalam makanan yang kamu konsumsi itu juga ikut berperan dalam produktivitas dan keadaan badan kamu.
Ada beberapa bahan makanan yang membuat badan kamu bau, diantaranya seperti bawang putih, bawang merah, dan kari. Bahan – bahan atau rempah – rempah tersebut penyebab bau badan karena mengandung zat alisin.
Zat alisin sendiri adalah senyawa organosulfur yang diperoleh dari bahan makanan bawang. Selain itu, ada beberapa jenis sayur yang dapat membuat badanmu bau lho, diantaranya Brokoli, kubis, brussels dan sayuran lainnya yang termasuk dalam keluarga cruciferous.
Sayur – sayur itu dapat menimbulkan bau karena mengandung senyawa sulfur dan sulfida yang kuat.
6. Gangguan metabolisme
Dan yang terakhir, yang paling kita tidak sadari adalah gangguan metabolisme pada badan kita. Hal ini karena disebabnya oleh trimethyaminuria, kondisi ini adalah gangguan yang terjadi pada metabolisme badan kita kehilangan kemampuan untuk memecah hormon trimetilamina yang terdapat pada makanan tertentu.
Nah hormon yang tidak terpecah ini kemudian akan dikeluarkan lewat keringat, napas, dan urin, sehingga seseorang itu akan memiliki bau yang tidak sedap atau lebih tepatnya bau amis yang kuat. Badan yang memiliki trimethylaminuria ini tidak bisa diatasi hanya dengan mandi, deodoran, atau produk wangi – wangian.
Nah untuk mengatasinya hanya cukup menghindari atau mengurangi makanan yang mengandung trimetilamina, seperti daging merah, gorengan, bawang – bawangan, junk food, kari, dan mengandung kolin (ikan, telur, hati, dan kacang – kacangan). Lalu bisa mengkonsumsi antibotik dan menggunakan sabun asam untuk menghilangkan bau.
Nah itulah keenam penyebab bau badan yang tidak kamu sadari selama ini. Maka dari itu untuk mengatasi itu semua, mulailah lakukan perubahan seperti mandi lebih rajin, menghindari kebiasaan buruk, dan mengkonsumsi makanan sehat.
Selain itu juga untuk menjaga kebersihan pakaian, kamu bisa gunakan Aplikasi Iziloh yang memudahkan kamu dalam mencuci pakaian atau barang kotor lainnya dengan cepat, tepat, dan bersih. Selain itu kamu ga perlu repot – repot, cari laundry terdekat, antar-jemput pakaian, dan menunggu pakaian terlalu lama.
Yuk buruan download Iziloh sekarang dan nikmati promo – promo menarik yang dapat membuat kamu semakin berhemat!