5 Tempat Wisata Yang Wajib Kamu Kunjungi Saat Liburan ke Bali
December 13, 2021Liburan Ke Pantai ? Ini Dia 7 Hal Yang Harus dibawa !
December 15, 2021Bali adalah salah satu destinasi wisata terbaik, yang wajib dikunjungi saat musim liburan tiba. Bali menawarkan keindahan alam yang begitu memanjakan mata. Namun bali tidak hanya menyajikan tempat – tempat yang memanjakan mata saja, perut kamu juga bisa dibuat kenyang olehnya.
Mengunjungi tempat wisata, tanpa mampir ketempat kuliner adalah liburan yang sia – sia. Hal ini sudah menjadi kewajiban, terutama sebagai turis/traveller yang ingin menelusuri dunia baru.
Berikut beberapa tempat kuliner terbaik yang kami rekomendasikan untuk kamu yang akan merencanakan liburan ke Pulau Dewata. Simak Yuk !
1. Bebek Tepi Sawah Ubud
Kalau kamu cari tempat kuliner yang mengenyangkan sekaligus memanjakan mata, berkunjunglah ke Bebek Tepi Sawah Ubud. Tempat ini menyajikan pemandangan dari hamparan sawah dan menu favorit dari tempat ini bebek goreng crispy.
Untuk alamatnya Jl. Raya Goa Gajah, Ubud, Bali dengan jam operasionalnya 10.00 – 22.00 WITA. Untuk harga dipatok mulai dari Rp. 50.000.
2. Ayam Betutu Gilimanuk
Ayam betutu adalah salah satu kuliner khas Bali yang wajib kamu coba. Dengan olahan ayam yang dicampuri bumbu khas Bali, membuat kuliner yang satu ini sayang untuk dilewati saat berlibur di Bali.
Kamu bisa mencobanya dengan berkunjung ketempat yang satu ini, bertempatan di Jl. Raya Tuban No. 2X, Kuta dengan harga mulai dari Rp. 25.000. Untuk jam buka 08.00 – 22.00 WITA.
Baca Juga : Best ! 5 Makanan Praktis dan Lezat Untuk Bekal Liburan
3. Samani Resto
Tempat kuliner yang satu ini bertemakan suasana alam diatas permukaan danau dengan konsep berupa saung dan gazebo yang mengelilingi kolam. Menu yang disajikan adalah menu daging kambing. Menu favorit disini adalah lawar kambing yang sangat memanjakan lidah. Untuk menu lainnya yaitu iga kambing bakar, rawon kambing, dan gulai kambing. Selain itu juga kamu bisa menggunakan fasiltas memancing juga loh.
Kamu bisa temui tempat ini di Jl. Trenggana No. 133, Penatih, Bali. Untuk jam bukanya 09.00 sampai 22.00 WITA, dengan harga mulai dari 15.000.
4. Warung Babi Guling Pak Dobiel Nusa Dua
Selain kuliner diatas, kuliner di Bali juga terkenal dengan babi gulingnya. Salah – satunya adalah Warung Babi Guling Pak Dobiel Nusa Dua yang terkenal dan Legendaris di Bali. Daging ini dioleh dengan bumbu lengkap dan dipanggang diatas api selama 2 jam. Untuk rasanya gaperlu ditanyakan lagi, udah pasti enak loh.
Kamu bisa kunjungi di Jl. Srikandi No. 9, Nusa Dua, Beno, Badung, Bali (10.00-16.00) dengan harga 120.000 untuk dua porsi.
Baca Juga : 5 Tempat Wisata Yang Wajib Kamu Kunjungi Saat Liburan ke Bali
5. Sate Babi Bawah Pohon
Daging yang empuk, rasanya yang gurih, dan bumbu yang begitu terasa sampai kedalam daging, membuat kuliner ini disukai oleh turis dan masyarakat lokal Bali. Untuk satu porsi sate ini terdiri dari 10 tusuk dengan tambahan nasi atau lontong (tergantung selera).
Kamu bisa jumpai tempat kuliner ini di Jalan Campuhan I, Dewi Sri No. 1, Legian, Kuta, Kabupaten Badung, Bali. Untuk jam operasional dari 08.00 – 21.00, dengan harga 160.000/2 Orang.
Itulah beberapa tempat kuliner terbaik di Bali yang bisa kamu jumpai dan nikmati saat liburan di Penghujung tahun ini. Jangan khawatir jika pakaian kamu kotor, kamu bisa gunakan Aplikasi Iziloh untuk mengatasi pakaian kotor atau bau kamu. Yuk buruan download, agar liburan kamu semakin bermakna !