Rekomendasi Aplikasi Laundry Antar Jemput yang Kekinian
February 18, 2021Pakaian Rapi dan Wangi, Cara Berbusana Bisa Tunjukkan Kepribadian
April 8, 2021Saat ini banyak startup maupun bisnis rintisan yang muncul di era milenial. Salah satunya adalah usaha laundry antar jemput yang mulai banyak ditemui di berbagai daerah seluruh tanah air. Untuk mengembangkan bisnis yang baru dibangun, kebanyakan pelaku usaha laundry kiloan berusaha keras untuk menggaet para pelanggan dengan promo besar-besaran.
Sayangnya, bagi usaha laundry kiloan dengan modal kecil, pastinya bisa sedikit sulit. Namun, bukan berarti mustahil. Ikuti tips marketing yang manjur dan efektif untuk mengembangkan usaha laundry antar jemput dengan “low budget” berikut, yuk!
1. Konten menarik di media sosial
Belum ada promo atau penawaran spesial yang bisa menggaet pelanggan usaha laundry rumahan? Tenang saja! Anda masih bisa menyajikan konten-konten bagus di media sosial.
Jika berfokus pada media sosial, pastikan untuk terus berbagi ide dan konsep yang paling menarik bagi audiens tertarget. Misalnya, di Instagram, Facebook, Twitter, dll. Konten ini akan membangun hubungan dan menambah interaksi dengan audiens Anda.
2. Video profil
Buat video startup profil untuk membantu audiens memahami cerita proses perjalanan startup atau usaha laundry rumahan Anda. Video harus jelas dan ‘to the point” tetapi dengan tetap kreatif, unik, dan menghibur.
3. Influencer marketing
Menggunakan jasa influencer untuk meningkatkan pemasaran usaha laundry kiloan adalah ide yang bagus. Apalagi, jika anggaran terbatas. Influencer bisa meningkatkan interaksi audiens dan membantu mengenalkan brand Anda kepada calon pelanggan potensial. Selain itu, influencer tertentu juga tidak mematok biaya yang terlalu mahal.
4. ‘Mouth to mouth” marketing
Cara selanjutnya untuk meningkatkan keberhasilan pemasaran usaha laundry antar jemput adalah reference marketing. Yaitu, dengan cara mulut ke mulut atau ‘mouth to mouth’. Meski terdengar mudah, tetapi untuk mewujudkannya, usaha laundry Anda harus membangun strategi yang tepat dan mempertahankan kualitas jasa yang ditawarkan.
Pastikan usaha laundry antar jemput yang Anda kembangkan, selangkah lebih maju dibandingkan para kompetitor! Jangkau pemasaran pelanggan yang lebih luas dengan aplikasi Iziloh.
Aplikasi Iziloh adalah aplikasi laundry antar jemput yang memudahkan pelanggan order jasa laundry, semudah menggerakkan jari. Cukup menggunakan HP, pelanggan bisa langsung order layanan laundry antar jemput di mana saja. Karena ada layanan antar dan jemput pakaian. Pelanggan tetap bisa order dengan gampang.
Mudah, praktis, dan efektif untuk meraih pelanggan dengan usaha laundry antar jemput. Bahkan, untuk owner Iziloh sudah dilengkapi dashboard pembukuan dan pencatatan transaksi, lho!
Yuk, daftarkan usaha laundry Anda di aplikasi Iziloh sekarang. Klik Register Mitra atau buka website Iziloh.com untuk info selengkapnya.