Alasan Anda Harus Memulai Bisnis Laundry di Era New Normal
April 30, 2021Mau Jadi Pengusaha Laundry, Ternyata Segini Biayanya
May 3, 2021Meskipun saat ini, usaha laundry antar jemput Anda sudah mendapatkan profit yang layak. Jika ingin tetap kompetitif, Anda perlu meningkatkan daya tarik tempat binatu Anda.
Hal ini penting, agar Anda bisa semakin meningkatkan omset pendapatan bisnis laundry. Misalnya, dengan cara menawarkan layanan laundry kilat, layanan antar jemput, kemudahan pembayaran non-tunai, atau sekadar berinvestasi dengan peralatan mesin cuci yang lebih canggih.
Jika ingin meningkatkan omset bisnis laundry, gunakan tips-tips di bawah ini!
1. Berikan diskon dan insentif.
Untuk lebih menambah pengalaman pelanggan, program customer loyalty dengan diskon atau insentif sangat efektif. Misalnya, tawarkan gratis 1x setelah 5x order. Redeem poin, atau, diskon 50% bagi pelanggan yang berulang tahun, dan masih banyak lagi metode lainnya.
2. Gunakan mesin cuci terbaik.
Sebagai penyedia jasa laundry antar jemput, mesin cuci adalah investasi terbesar Anda. Pastikan mesin cuci dan pengeringnya bisa berfungsi dengan baik untuk jangka waktu lama.
Atur jadwal maintenance dan penggunaan mesin cuci secara berkala untuk mengurangi kerusakan ataupun biaya perawatan. Semakin bagus performa mesin cuci, akan semakin mudah menyelesaikan cucian dan makin banyak pelanggan yang puas.
3. Sarana hiburan.
Banyak orang yang mungkin memilih laundry kilat dan menunggu di tempat bisnis Anda. Nah, Anda bisa menyediakan makanan, minuman, atau Wi-Fi dengan harga bersahabat. Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan penghasilan tambahan dari jasa usaha laundry kiloan yang Anda didirikan.
4. Kemudahan pembayaran.
Di era digital saat ini, menawarkan opsi pembayaran non-tunai adalah kenyamanan ekstra bagi pelanggan. Selain itu, hal ini juga bisa meningkatkan omset usaha laundry Anda.
Aplikasi Iziloh, dapat memaksimalkan kenyamanan pelanggan yang ingin membayar secara non-tunai. Metode pembayaran juga beragam. Mulai dari transfer bank, OVO, kartu kredit, hingga virtual account.
Transaksi laundry jadi lebih gampang dan praktis. Pemilik usaha laundry, juga dapat memonitoring setiap data transaksi melalui fitur Point of Sale yang tersedia di aplikasi Iziloh.