Perkembangan Bisnis Laundry, dari Aplikasi Laundry Marketplace Hingga Penghargaan Indonesia Best Practice Laundry Awards
September 24, 2022Ini 10 Nama Nominasi Dalam Ajang Indonesia Best Practice Laundry Awards 2022
September 27, 2022Hampir semua sektor bisnis ikut terdampak akibat pandemi covid-19. Namun ada salah satu sektor bisnis yang justru berkembang selama masa pandemi, yaitu bisnis binatu atau laundry. Selama pandemi berlangsung, justru bisnis laundry menjadi salah satu bisnis yang menguntungkan
Bisnis binatu berkembang bahkan bukan hanya di lingkungan perkotaan saja, melainkan telah merambah hingga ke berbagai pelosok. Pentingnya aktivitas mencuci dan menyetrika, namun tidak bisa dilakukan karena kesibukan, membuat mereka lebih mempercayakan jasa laundry ketimbang harus cuci baju sendiri.
Inilah yang membuat usaha jasa laundry semakin berkembang hingga ke berbagai tempat. Telah banyak pemilik bisnis yang menyediakan kerjasama waralaba hingga kemitraan. Hal tersebut membuat persaingan dalam bisnis laundry kian ketat.
Layanan laundry dengan sistem platform, tidak hanya menunggu pelanggan datang ke tempat bisnis anda saja, melainkan juga lewat aplikasi.
Ada platform menarik yang bisa membantu pengusaha laundry untuk menjangkau konsumen lebih luas, yakni IZILOH sebagai start up dari aplikasi laundry berbasis marketplace sebagai penghubung para pemilik usaha laundry bersama konsumen lewat berbagai macam fitur yang ditawarkan di IZILOH.
Unggulnya, IZILOH sukses mendapatkan pendanaan pre seed tepatnya pada 24 Agustus 2022, dana ini nantinya akan dialokasikan untuk membantu tercapainya visi IZILOH sebagai platform jasa binatu terkemuka di Indonesia. Dana tersebut akan dimanfaatkan untuk memperluas jaringan kerjasama IZILOH, menguatkan pondasi usaha, serta melakukan pembinaan melalui training atau pelatihan untuk para mitranya. Karenanya mitra bisnis dapat memberikan kualitas layanan terbaik bagi customer.
Maria Eva Sriulina, selaku CEO sekaligus founder aplikasi IZILOH mengungkapkan jika dengan memanfaatkan IZILOH, membuat para pengusaha laundry bisa mengelola bisnisnya dengan baik, seperti mengelola orderan, kurir, kasir hingga laporan transaksi.
Dengan IZILOH, bisa semakin mempermudah pengusaha dalam menyediakan layanan laundry di tanah air. Masyarakat dapat menikmati layanan binatu dengan cepat, proses pencucian yang bersih juga terjangkau melalui layanan kurir, dan ikut mensejahterakan bisnis laundry yang ada di Indonesia mendatang.
Demi membuat pertumbuhan usaha laundru lebih berkembang, ASLI (Asosiasi Laundry Indonesia) dengan ME Laundry Training Cener, ILI (Ikatan Laundry Indonesia) dan CINET (International Committee of Textile Care) menyelenggarakan sebuah ajang bergengsi bernsama Best Practise Laundry Awards atau IBPLA 2022. Dengan tujuan untuk menyeleksi nominator yang mendapatkan penghargaan Global Best Practices Awards 2022. Ini adalah ajang penghargaan internasional atau tingkat dunia.
GBPA termasuk ajang bergengsi untuk pengusaha laundry, entah itu yang bersifat retail maupun industri dan biasanya dilaksanakan oleh CINET setiap tahun di Belanda.
Ada 3 jenis kategori penghargaan yang dijelaskan oleh Maria Eva Sriulina, selaku ketua panitia dari IBPLA 2022, yakni Special Awards In CSR and Business Models, Country Awards for Participating Countries, dan Sustainability and Overall Best Practices.